Visi

Menjadi pusat pengelolaan teknologi informasi dan pangkalan data yang unggul, terpadu, aman, dan inovatif dalam mendukung terwujudnya UIN Sultanah Nahrasiyah Lhokseumawe sebagai perguruan tinggi Islam berkelas dunia.

Misi

  1. Mengembangkan infrastruktur dan sistem informasi yang handal, modern, serta berkelanjutan.
  2. Menyediakan layanan jaringan, aplikasi, dan basis data yang cepat, akurat, terintegrasi, dan mudah diakses.
  3. Mendukung pendidikan, penelitian, pengabdian masyarakat, dan tata kelola kampus dengan solusi TI yang efektif.
  4. Menjamin keamanan data, keberlangsungan layanan, serta penerapan tata kelola TI sesuai standar.
  5. Meningkatkan kapasitas sumber daya manusia di bidang teknologi informasi untuk transformasi digital kampus.
  6. Membangun kemitraan dengan lembaga pemerintah, swasta, dan institusi pendidikan dalam pengembangan TI/SI.

Tujuan

  1. Mewujudkan sistem informasi manajemen yang terintegrasi untuk mendukung akreditasi dan layanan akademik.
  2. Menyediakan pusat data yang andal sebagai basis layanan TI/SI kampus.
  3. Memberikan layanan teknologi informasi yang mempermudah proses belajar mengajar, administrasi, penelitian, dan publikasi ilmiah.
  4. Mendukung pengambilan keputusan yang cepat, akurat, dan strategis bagi pimpinan.
  5. Memperkuat promosi, keterbukaan informasi publik, serta daya saing perguruan tinggi di era digital.
  6. Menjadi motor penggerak transformasi digital menuju world class university.